Quis Organisasi Komputer

Pertanyaan :
1. Dalam bidang pengetahuan teknologi komputer, apa yg dimaksud dengan :

a. RAM
b. ROM
c. Byte
d. Driver
e. Folder
f. Main memori
g. Cache memori

2. Jelaskan secara singkat tentang sistem komputer

Jawaban :
1. Dalam bidang pengetahuan teknologi komputer

A. Apa yang dimaksud dengan Ram
Ram merupakan singkatan dari Random Access Memory adalah sebuah perangkat keras komputer yang berfungsi menyimpan berbagai data dan instruksi program, isi dari RAM dapat diakses secara random atau tidak mengacu pada pengaturan letak data.
B. Apa yang dimaksud dengan Rom
Read-only Memory (ROM) adalah istilah bahasa Inggris untuk medium penyimpanan data pada komputer. ROM adalah singkatan dari Read-Only Memory, ROM ini adalah salah satu memori yang ada dalam computer. ROM ini sifatnya permanen, artinya program / data yang disimpan didalam ROM ini tidak mudah hilang atau berubah walau aliran listrik di matikan.
C. Apa yang dimaksud dengan Byte
Byte : 1 byte adalah sama dengan 8 bit. 1 byte mewakili 256 informasi, seperti angka, huruf, atau kombinasi keduanya. 1 byte sama dengan satu karakter, 10 byte sama dengan satu kata, 100 sama dengan 1 kalimat rata-rata.

D. Apa yang dimaksud dengan Driver
Driver adalah Merupakan perangkat lunak yang memungkinkan sebuah komputer untuk berkomunikasi dengan perangkat keras yang terhubung. Peran driver sangat penting karena menjadi penghubung yang bisa menerjemahkan perintah dari komputer menjadi perintah yang dimengerti oleh perangkat keras tersebut.

E. Apa yang dimaksud dengan Folder
folder adalah tempat penyimpanan file-file. Jadi sebaiknya folder folder ini juga di berikan sebuah nama yang identik dengan isi dari folder itu sendiri, misalnya folder untuk surat-surat sebaiknya di berikan nama “surat” ini dimaksud agar membantu kita dalam mempermudah untu menemukan data.

F. Apa yang dimaksud dengan Main Memory
Main Memory adalah memory utama dari sebuah komputer, biasa berbentuk RAM. Memory jenis ini biasa disebut juga sebagai memory dinamis (bergerak)
Fungsi utamanya adalah menyimpan sementara data yang akan diproses oleh processor dan data yang telah diproses oleh processor untuk selanjutnya diteruskan ke media input/output yang lain VGA (ditampilkan), Sound (mengeluarkan suara), Hard Disk (menyimpan data/save), maupun media input/output lainnya. Besarannya adalah MB (Mega Byte)

G. Apa yang dimaksud dengan Chache Memory
Cache Memory adalah memory yang biasa berukuran kecil, antara Kilo Bytes (KB) sampai dengan MB (Mega Bytes), yang bertugas membantu tugas primary memory dalam memecah-mecah data yang akan diproses dan yang belum diproses, dengan tujuan mempermudah kinerja processor (karena data dibagi-bagi / dipotong-potong dulu sebelum diproses). Cache memory ini biasa ada dalam processor, mother board maupun peralatan mikrokontrroler lain (VGA, Hard disk, Sound, dsb).

2. Jelaskan secara singkat tentang Sistem Komputer

Sistem komputer adalah suatu jaringan elektronik yang terdiri dari perangkat lunak dan perangkat keras yang melakukan tugas tertentu (menerima input, memproses input, menyimpan perintah-perintah, dan menyediakan output dalam bentuk informasi). Selain itu dapat pula diartikan sebagai elemen-elemen yang terkait untuk menjalankan suatu aktivitas dengan menggunakan komputer.

Komputer dapat membantu manusia dalam pekerjaan sehari-harinya, pekerjaan itu seperti: pengolahan kata, pengolahan angka, dan pengolahan gambar.

Elemen dari sistem komputer terdiri dari manusianya (brainware), perangkat lunak (software), set instruksi (instruction set), dan perangkat keras (hardware). Dengan demikian komponen tersebut merupakan elemen yang terlibat dalam suatu sistem komputer. Tentu saja hardware tidak berarti apa-apa jika tidak ada salah satu dari dua lainnya (software dan brainware).

Leave a Reply